Sejarah Desa
Desa Solo merupakan salah satu dari 10 (Sepuluh) Desa yang ada di Kecamatan Angkona Kabupaten Luwu Timur, Desa Solo terdiri atas 5 (lima) Dusun yakni Dusun Sidodadi, Campursari, Waeroya, Mertasari dan Mekarsari. Desa Solo adalah desa yang penduduknya sebagian besar pengrajin dan petani serta menjadi pusat pemerintahan Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur. Berikut gambaran tentang sejarah perkembangan Desa ini :
TAHUN |
PERISTIWA |
Tanggal 7 Mei 1979 – 30 Juli 1987 |
Pada saat itu diberi nama Kalaena Kiri IV atau Unit IV (empat) adalah bagian dari Desa Tampina, Kalaena Kiri IV terdiri dari 3 (tiga) wilayah yaitu lokasi atas, lokasi 17, dan lokasi bawah.
Tanggal 7 Mei 1979 mulai masuk warga transmigrasi Gelombang I (pertama) terdiri dari 100 Kepala Keluarga dari Provinsi Bali, dan menyusul Gelombang ke-II (dua) 100 Kepala Keluarga asal Nusa Tenggara Barat (NTB) yang terdiri dari warga suku Lombok, Bali, Jawa, dan Tana Toraja (Tator). Pada Gelombang ke-III (tiga) asal 100 Kepala Keluarga terdiri dari warga Bali dan Jawa. Gelombang ke-IV (empat) 100 Kepala Keluarga asal NTB. Pada bulan Oktober 1979 diakhiri dengan Gelombang ke-V (lima) dengan 100 Kepala Keluarga asal Bali terdiri dari warga suku Bali dan Jawa. Pada saat itu dipimpin oleh seorang Kepala Unit yaitu : 1) DANIEL B.A 2) A. ROYALI 3) ANSYAR USMAN BSC 4) SAINUDDIN SEMPO BSC Pada saat itu dibagi menjadi V (lima) RK dan terbagi menjadi 22 RT.
|
31 Juli 1987 – Juli 1991 |
Tanggal 31 Juli 1987 diadakan serah terima dari DIRJEN Transmigrasi kepada Daerah Kabupaten Luwu, pada saat itu Kalaena Kiri diberi nama Desa Solo dikepalai oleh seorang staf kecamatan Malili bernama Muh. Lattang. Sebagian pejabat sementara, kurang lebih satu tahun, dan diganti oleh staf Camat Malili yang bernama Amir sebagai pejabat sementara, kurang lebih 4 (empat) tahun, akhirnya pada bulan juli tahun 1991 diangkat Kepala Desa Devinitif yang bernama Wayan Ongan. |
Tahun 1997 – tanggal 8 September 1998 |
Diadakan serah terima fisik dalam pemekaran Desa yaitu Dusun Lamaeto, Dusun Nusa Sakti, dan sebagian Dusun Waeroya. Deserahkan ke Desa baru yang diberi nama Desa Persiapan Lamaeto yang dikepalai oleh H. Achir sebagai pejabat sementara |
9 September 1998 – 25 Juli 2000 |
Wayan Ongan mengundurkan Diri sebagai Kepala Desa, maka berdasarkan hasil rapat sekretaris desa (Gusti Ketut Suweta) sebagai Pjs. Kepala Desa Solo. Pada tahun 1999 Desa Solo resmi menjadi ibu kota Kecamatan Pembantu Angkona. |
26 Juli 2000 – 26 Juli 2008 |
Desa Solo dikepalai oleh Gusti Ketut Suweta, tanggal 21 mei 2001 resmi menjadi ibu kota Kecanatan Angkona
|
26 Juli – 25 Agustus 2008 |
Gusti Ketut Suweta mengakhiri masa Jabatan yang pertama dan sebagai pelaksana tugas adalah SEKDES (Siswadi S.Ag)
|
26 Agustus 2008 – November 2008 |
Siswadi S.Ag menjadi Plt Kepala Desa Solo |
November 2008 |
Siswadi S.Ag mengakhiri tugasnya sebagai PLT karena telah dilantik Kepala Desa Baru yaitu “Gusti Ketut Suweta” pada periode ke-II (dua) 2008 sampai dengan 20014.
|
November 2008-September 2014 |
Gusti Ketut Suweta sebagai Kepala Desa Solo untuk yang kedua kalinya.
|
September 2014 |
Gusti Ketut Suweta mengakhiri jabatanya selaku Kepala Desa Solo pada tanggal 23 September 2014. |
September 2014 – 16 November 2015 |
Siswadi S.Ag menjadi Plt Kepala Desa Solo |
16 November 2015 |
Siswadi S.Ag mengakhiri tugasnya sebagai PLT karena telah dilantik Kepala Desa Baru yaitu “Edi Sunaryo Iswanto” pada November 2015 sampai sekarang. |
16 Novembar 2015-Sekarang |
Edi Sunaryo Iswanto resmi selaku pejabat Kepala Desa Solo yang baru sampai Tahun 2021.
|
Bagikan:
Desa Solo
Kecamatan Angkona
Kabupaten Luwu Timur
Provinsi Sulawesi Selatan
© 2024 Powered by PT Digital Desa Indonesia
Pengaduan
0
Kunjungan
Hari Ini